Search

Bawel dan Rewel, Anak-anak Dilarang Masuk Restoran di Jerman

Jakarta, CNN Indonesia -- Kenakalan anak-anak yang bawel dan rewel tampaknya tak bisa dihindari. Sampai-sampai, sebuah restoran di Binz, Jerman, Oma Küche (Dapur Nenek) melarang anak berusia 14 tahun ke bawah memasuki kawasan restoran.

Oma's Küche sebenarnya bukan restoran khusus orang dewasa. Rumah makan ini menyajikan beragam makanan tradisional Jerman yang ramah untuk semua umur.

Namun, sang pemilik Oma's Küche, Rudolf Markl, mengambil keputusan ekstrem itu lantaran muak dengan tingkah laku anak-anak yang kerap tantrum dan tak bisa dikendalikan.


Bagi Markl, perilaku anak-anak dan orangtua semakin buruk dalam beberapa waktu terakhir. Anak-anak kerap menarik taplak meja dan membuat gelas anggur jatuh. Mereja juga kerap berlari ke arah pelayan yang tengah membawa piring dan nampan.

Sedangkan para orangtua, kata Markl, tampak tak peduli dan bahkan tersenyum melihat perilaku anak mereka.

Markl benar-benar marah saat beberapa anak merusak beberapa barang penting di restorannya berupa stan foto antik.

Dengan segala kekesalan itu, Markl melarang anak-anak untuk memasuki restorannya setelah pukul 5 sore. Dia bahkan meletakkan sebuah papan besar di dekat pintu masuk untuk memberi tahu pelanggan bahwa restorannya hanya khusus untuk orang dewasa.

"Kami entah bagaimana bisa sampai di titik ini dan berpikir bahwa ini tak bisa dilanjutkan. Kami di sini bukan untuk membesarkan anak, tapi untuk menjamu tamu kami," kata Markl kepada kantor berita Jerman DPA, dikutip dari Oddity Central.


Keputusan Markl ini lantas menuai kontroversi karena dianggap sebagai bentuk diskriminasi. Aktivis anti-diskriminasi Jerman, Bernhard Franke mengkritik keras keputusan Markl melarang anak-anak karena tingkah lakunya yang tak masuk akal.

Namun, Markl membantah tuduhan diskriminasi itu. Menurutnya, keputusan tersebut bukan hadir untuk menghukum anak-anak. Lebih jauh, dia melihat para orangtua yang tidak bisa mengendalikan buah hati mereka. Markl hanya ingin restorannya menjadi tempat yang damai.

Kendati penentang bermunculan mengkritik keputusannya, Markl justru mengklaim jika apa yang dilakukannya diapresiasi oleh para pelanggan. (asr/chs)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Bawel dan Rewel, Anak-anak Dilarang Masuk Restoran di Jerman : https://ift.tt/2M5xEAm

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Bawel dan Rewel, Anak-anak Dilarang Masuk Restoran di Jerman"

Post a Comment

Powered by Blogger.