Search

Mitos: Daging Kambing Tak Sebabkan Tekanan Darah Naik

Konsumsi daging kambing selalu jadi dilema besar jelang Idul Adha. Polemik mengenai dugaan daging kambing yang ikut mengambil andil dalam peningkatan tekanan darah kerap menjadi perdebatan di masyarakat.

Menurut dokter spesialis gizi klinis Gaga Irawan Nugraha, sampai saat ini belum terdapat bukti mengenai konsumsi daging kambing mampu meningkatkan tekanan darah.

“Mengonsumsi daging, baik itu daging sapi atau kambing, sebenarnya sama saja. Yang membantu peningkatan tekanan darah adalah jumlah garam yang dikonsumsi,” ujarnya saat dihubungi CNNIndonesia.com, Kamis (31/8).


Hal serupa juga diungkapkan oleh dokter gizi Fedri Ruluwedrata Rinawan. Konsumsi daging kambing tak sebabkan tekanan darah naik.

“Peningkatan tekanan darah tidak berhubungan dengan daging kambing semua tergantung pengolahan daging tersebut. Baik itu untuk tekanan darah rendah maupun tekanan darah tinggi. Semua kembali pada proses pengolahan,” ucapnya kepada CNNIndonesia.com.

Penggunaan garam berlebih menjadi 'pemeran' utama untuk meningkatkan tekanan darah. Sehingga mengonsumsi daging kambing untuk pengidap tekanan darah rendah tidak menjadi masalah.

“Mengonsumsi daging kambing bagus saja untuk orang dengan tekanan darah rendah karena pada dasarnya mengonsumsi daging sama saja. Yang perlu dihindari ialah konsumsi garam secara berlebih. Apalagi untuk pengidap hipertensi,” ujar Gaga.


Baik Gaga maupun Fedri mengungkapkan bahwa daging kambing boleh saja dibakar maupaun dipanggang, asalkan bumbu yang digunakan tidak berlebihan karena titik utama peningkatan tekanan darah tinggi terletak pada bumbu yang dipakai untuk pengolahan daging.

“Daging diolah dengan jumlah garam sedikit. Semua makanan itu baik. Namun, menjadi buruk jika dikonsumsi secara berlebih,” ungkap dr Gaga Irawan Nugraha </span> (chs)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Mitos: Daging Kambing Tak Sebabkan Tekanan Darah Naik : http://ift.tt/2gviNoS

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Mitos: Daging Kambing Tak Sebabkan Tekanan Darah Naik"

Post a Comment

Powered by Blogger.