Search

Puerto Rico Ajak Turis Rasakan 'Despacito'

Memiliki irama dan lirik yang mudah diingat membuat lagu ‘Despacito’ terkenal di seantero dunia. Bahkan, video musiknya menjadi yang paling sering ditonton sejagat raya pada tahun ini.

Pemerintah Puerto Rico tak tinggal diam dan ikut menunggangi kesuksesan lagu yang diciptakan musisi lokalnya, Luis Fonsi.


Dilansir dari Lonely Planet, belum lama ini Badan Pariwisata Puerto Rico merilis video promosi yang menggambarkan keindahan kota disertai alunan musik ‘Despacito’.

Dalam video promosi itu, ditampilkan pula pemandangan kawasan La Perla di San Juan dan bar yang menjadi tempat syuting video musik ‘Despacito’, La Factoría.

[Gambas:Instagram]

“Rasakan ‘despacito’ di Puerto Rico, semakin lama Anda merasakannya, akan semakin baik,” bunyi video promosi tersebut.

Bagi yang belum mengetahuinya, despacito merupakan bahasa Spanyol yang berarti ‘pelan-pelan’.

[Gambas:Instagram]

Beberapa media menganggap lirik lagu tersebut lumayan cabul, namun bagi Badan Pariwisata Puerto Rico, lagu tersebut mungkin memiliki maksud agar turis bisa merasakan suasana bersantai lebih lama di kotanya.

Industri pariwisata di Puerto Rico memang kembali bergairah setelah lagu ‘Despacito’ dirilis. Situs pemesanan akomodasi Booking.com menyatakan kalau pemesanan hotel di sana meningkat sebanyak 45 persen.


Selain menggunakan lagu ‘Despacito’ sebagai bagian dari video promosi, Badan Pariwisata Puerto Rico juga mengajak Fonsi sebagai ikon pariwisata tanah kelahirannya.

Ada atau tidaknya lagu ‘Despacito’, Puerto Rico memang memiliki pantai cantik yang sangat menarik untuk dikunjungi.

[Gambas:Youtube]

(ard)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Puerto Rico Ajak Turis Rasakan 'Despacito' : http://ift.tt/2wIZL4x

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Puerto Rico Ajak Turis Rasakan 'Despacito'"

Post a Comment

Powered by Blogger.