Untuk menghadiri film yang bertemakan pahlawan laut, Heard menggunakan gaun couture dengan belahan dada rendah berwarna hijau. Gaun dengan detail di bagian dada dan cut out di pinggang serta punggung ini merupakan mahakarya dari rumah mode Valetino untuk koleksi Fall 2018 Haute Couture.
Mengutip Vogue, tak ada masalah dengan gaun couture hijau dan emasnya ini. Namun, untuk mengentalkan suasana bawah lautnya, pemeran ratu laut Mera dalam Aquaman ini memakai hiasan kepala berupa topi renang.
Topi renang ini memiliki detail yang sama dengan gaunnya.
Sama seperti gaunnya, topi renang ini juga merupakan buatan Valentino.
Dikutip dari Daily Mail, dalam videonya, mantan istri Johnny Depp ini mengungkapkan kekaguman dirinya akan gaun buatan Valentino tersebut saat di karpet merah.
"Saya melihat gaun ini di pagelaran couture Valentino. Dan mulut saya menganga, ini seharusnya bagaimana fesyen dan sebuah show seharusnya," kata Heard.
"Ini terlihat sangat feminin, mewah, avant-garde, dan menyegarkan. Saya sangat menyukainya."
![]() Amber Heard |
"Dan saya memakai topi renang," ucapnya sambil tertawa.
Gaun berbahan jacquard ini memiliki belahan tinggi di bagian depannya. Kemewahan makin terlihat saat Heard memamerkan sepatu platform tingginya yang berwarna emas.
Gaun bagian belakanganya sendiri memiliki long train lipit dengan tambahan fabric berwarna hijau polos yang menyapu lantai. (chs/chs)
Baca Kelanjutan Topi Renang dan Gaun Couture Amber Heard di 'Aquaman' : https://ift.tt/2Bzfe9pBagikan Berita Ini
0 Response to "Topi Renang dan Gaun Couture Amber Heard di 'Aquaman'"
Post a Comment