Search

Objek Wisata Istimewa di Bangka Belitung

Jakarta, CNN Indonesia -- Jika menyebut destinasi wisata bahari di Indonesia, tidak sedikit wisatawan yang masih terpaku pada kebesaran nama Bali atau Lombok.

Padahal Indonesia memiliki banyak lokasi bahari menakjubkan, yang siap dijelajahi kapanpun. Kawasan pesisir Bangka Belitung adalah salah satunya.

Kepulauan Bangka Belitung (Babel) adalah sebuah provinsi di jazirah Sumatera, yang terdiri dari dua pulau utama, yakni Bangka dan Belitung.

Namun selain dua pulau besar tersebut, provinsi yang disahkan pada 9 Februari 2001 ini memiliki 470 pulau. Meskipun hanya 50 pulau yang berpenghuni.

Untuk mencapai Provinsi Babel, calon wisatawan bisa menggunakan pesawat dari Jakarta. Harga tiket pulang pergi dari Jakarta dibanderol mulai dari Rp600 ribu per orang ke Belitung, dan Rp700 ribu per orang ke Bangka.

Jika ingin perjalanan lebih santai, maka jalur laut bisa dipilih dari Jakarta langsung ke Bangka. Perjalanan ini dapat memakan waktu hingga 24 jam.

Untuk singgah ke Bangka dari Belitung dan sebaliknya, pesawat dapat mengantar pelancong hanya dalam 30 menit. Hanya saja, harganya bisa terlampau cukup mahal hanya untuk menyeberangi pulau.

Jika ingin memangkas sedikit biaya, speedboat dapat dijadikan moda transportasi dengan harga mulai dari Rp200 ribu per orang.

Berikut adalah beberapa objek wisata yang menarik untuk dikunjungi ketika berlibur di Bangka Belitung:

1. Pulau Memperak

Belum banyak dikenal turis luar Belitung, Pulau Memperak menyuguhkan keindahan bahari yang dijamin memikat hati.

Pulau ini paling tepat dijadikan destinasi snorkeling karena keragaman kehidupan bawah laut yang dimiliki.

Karena tak berpenghuni, baiknya persiapkan bekal dari rumah sebelum berkunjung.

2. Pantai Pasir Padi

Pasir padi terletak tujuh kilometer dari Pangkalpinang dan tak jauh dari Bandara Pangkalpinang, Pantai Pasir Padi merupakan salah satu pantai paling populer di Bangka.

Objek Wisata Istimewa di Bangka Belitung Pantai Pasirpadi. (Foto: Istockphoto/cecepyusna)

Untuk menikmati hamparan pasir dan suara gemuruh ombak di sini, wisatawan harus membayar tiket masuk sebesar Rp10 ribu per orang.

Hotel berbintang, restoran, hingga warung makan sederhana sudah tersedia di sekitar pantai. Jadi tak usah khawatir untuk urusan amenitas.

3. Hutan Pelawan, Desa Namang

Desa Namang yang terletak di Kabupaten Bangka Tengah, tempat ini adalah penghasil jamur paling mahal seantero Indonesia.

Jamur yang dikenal dengan nama Jamur Pelawan ini, bisa laku dijual dengan harga Rp2 juta per kilogram.

Jika ingin menyicipi atau melihat langsung bagaimana jamur ini ditanam, wisatawan dapat melirik Hutan Pelawan di Desa Namang.

4. Pantai Tanjung Pesona

Pantai Tanjung Pesona berjarak sembilan kilometer dari Kota Sungailiat, Bangka, tepatnya di Desa Rambak.

Bagi yang ingin menikmati ketenangan dan relaksasi, pantai ini bisa dijadikan pilihan dengan hamparan pasir putih yang lembut dan angin yang bertiup sepoi-sepoi.

5. Museum Kata Andrea Hirata

Belitung memang erat kaitannya dengan penulis Andrea Hirata. Pasalnya, Belitung menjadi seting utama dari sebuah novel karya Andrea Hirata yang berjudul Laskar Pelangi.

Terletak di Gantong, Belitung Timur, Museum Kata Andrea Hirata dibangun untuk melestarikan karya Andrea.

Museum dibuka setiap hari pukul 10.00 sampai 17.00 WIB dengan harga tiket sebesar Rp50 ribu per orang.

Objek Wisata Istimewa di Bangka Belitung Museum Kata Andrea Hirata. (Foto: CNN Indonesia/Windratie)
(fey/agr)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Objek Wisata Istimewa di Bangka Belitung : https://ift.tt/2FAyhUy

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Objek Wisata Istimewa di Bangka Belitung"

Post a Comment

Powered by Blogger.