Search

Paspor Jerman Kembali Jadi yang 'Terkuat' Tahun Ini

Jakarta, CNN Indonesia -- Jerman menjadi negara dengan paspor paling berpengaruh tahun ini, versi data yang dirilis oleh Henley Passport Index 2018.

Negara Panser itu sudah lima kali berturut-turut menempati peringkat teratas dalam daftar yang berisi 104 negara itu.

Kekuatan paspor Jerman mengartikan kalau penduduknya bisa masuk ke ratusan negara tanpa harus mengurus visa.

Daftar yang dirilis Henley Passport Index disusun berdasarkan data yang diperoleh dari International Air Transport Association (IATA), organisasi yang selama ini mengolah data mengenai transportasi dunia.

Tahun lalu, penduduk Jerman bisa masuk ke 176 negara tanpa visa. Tahun ini, bertambah satu negara yang bisa dimasuki tanpa visa oleh mereka.

Sementara itu di peringkat ke-dua ditempati oleh Singapura dengan 176 negara.

Pada Oktober 2017 dalam daftar yang dirilis Arton Capital, Singapura menduduki peringkat teratas dalam daftar yang sama.

Peraturan bebas visa dari Paraguay untuk Singapura membuat negara tetangga Indonesia itu berada di peringkat teratas dalam daftar tersebut.

[Gambas:Instagram]

Sementara itu untuk tahun ini paspor Indonesia menduduki peringkat ke-72 dalam daftar Henley Passport Index 2018 bersama Azerbaijan, Cape Verde Islands, Kuba, dan Filipina, karena negara-negara ini hanya bisa masuk tanpa visa ke 63 negara.

Paspor Pakistan, Suriah, Irak, dan Afghanistan tetap berada di peringkat terbawah dalam daftar yang sama.

[Gambas:Instagram]

Berikut ini ialah daftar sepuluh negara dengan paspor paling berpengaruh di dunia versi Henley Passport Index 2018:

1. Jerman (bebas visa ke 177 negara)
2. Singapura (bebas visa ke 176 negara)
3. Inggris, Jepang (bebas visa ke 175 negara)
4. Amerika Serikat (bebas visa ke 173 negara)
5. Kanada (bebas visa ke 172 negara)
6. Australia, Selandia Baru (bebas visa ke 171 negara)
7. Hong Kong (bebas visa ke 155 negara)
8. Israel (bebas visa ke 150 negara)
9. Rusia (bebas visa ke 110 negara)
10. China (bebas visa ke 60 negara)

(ard)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Paspor Jerman Kembali Jadi yang 'Terkuat' Tahun Ini : http://ift.tt/2FJATvB

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Paspor Jerman Kembali Jadi yang 'Terkuat' Tahun Ini"

Post a Comment

Powered by Blogger.