Dilansir dari Travel and Leisure, saat melangsungkan pesta pernikahan di dalam air, pasangan pengantin mengenakan pakaian selam yang dimodifikasi seperti busana pesta. Mereka juga dibekali dengan peralatan menyelam.
Pasangan pengantin yang melangsungkan pesta pernikahan di dalam air akan dipandu oleh Pierre Frolla, juara dunia kompetisi free diving.
Para tamu boleh ikut menyaksikan pasangan pengantin mengikat janji suci, juga sambil mengenakan pakaian selam.
Setelah akad nikah, resepsi akan digelar di pinggir pantai berpemandangan cantik.
Paket pernikahan unik ini khusus ditawarkan bagi tamu yang menginap di Hotel Metropole, yang tarif kamarnya mulai dari Rp5,2 jutaan per malam.
Sementara itu, biaya paket pesta pernikahannya mulai dari Rp18,9 jutaan.
Monte-Carlo tidak hanya menyediakan pantai. Turis yang datang bisa menikmati keindahan kota dari ketinggian perbukitan hijau Avenue Saint-Martin.
Pecinta arsitektur bisa mendatangi Katedral Monaco atau Palais du Prince.
Bagi yang ingin merasakan pengalaman kasino bisa juga kongko di Casino de Paris. Selain suasananya yang meriah, bangunannya juga memiliki dekorasi yang indah.
(ard) Baca Kelanjutan Hotel di Monte-Carlo Tawarkan Paket Akad Nikah di Dalam Air : http://ift.tt/2hKit2QBagikan Berita Ini
0 Response to "Hotel di Monte-Carlo Tawarkan Paket Akad Nikah di Dalam Air"
Post a Comment