
Nanas mengandung vitamin C, A, B6, folat, mangan, kalsium, zat besi, beta karoten, dan beragam antioksidan. Nanas juga merupakan satu-satunya sumber enzim bromelain, yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.
Berikut khasiat nanas untuk pria.
1. Tingkatkan kesehatan tulang
Nanas kaya akan mangan yang baik untuk kesehatan tulang. Kandungan ini memiliki peran penting dalam pertumbuhan struktur tulang yang sehat dan pembentukan tulang rawan.
2. Meningkatkan kekuatan fisik
Nanas juga dapat meningkatkan kekuatan fisik saat berolahraga.
"Nanas memiliki jumlah gula sederhana yang tepat untuk menambah simpanan glikogen," kata ahli nutrisi Jules Hindman, dikutip dari Mens Journal.
Kandungan gula dalam nanas ini bisa mengganti glikogen setelah berolahraga sehingga membantu pemulihan fisik setelah berolahraga.
3. Meningkatkan kekuatan seksual
Selain kekuatan fisik, nanas juga baik untuk kesehatan seksual pria. Nanas terkenal sebagai buah afrodisiak atau perangsang daya seksual.
Nanas juga mengandung tiamin yang membantu mendorong gairah seks yang optimal.
4. Tingkatkan kesuburan
Antioksidan dalam jus nanas akan meningkatkan kesuburan pria dan wanita. Antioksidan ini membantu menyingkirkan radikal bebas di dalam tubuh dengan cepat. Tubuh yang bebas dari radikal bebas memiliki sistem reproduksi yang baik.
Mineral dalam jus nanas seperti zinc, tembaga, beta-karoten, folat akan membantu pria memiliki sistem reproduksi yang sehat. Situs kesehatan Health Ambition menyarankan orang yang ingin memiliki anak untuk mengonsumsi jus nanas demi meningkatkan peluang kehamilan.
5. Meredakan peradangan
Nanas mengandung enzim bromelain yang berguna untuk anti-inflamasi. Zat ini dapat mempercepat pemulihan saat terjadi luka atau peradangan.
Ditambah dengan kandungan vitamin C yang tinggi dapat mempercepat proses penyembuhan pada tubuh pria. Vitamin C ini juga meningkatkan sistem kekebalan tubuh untuk mencegah dari berbagai penyakit. (ptj/asr)
Baca Kelanjutan Khasiat Buah Nanas untuk Pria : http://bit.ly/2toPM1pBagikan Berita Ini
0 Response to "Khasiat Buah Nanas untuk Pria"
Post a Comment