Search

Dibayar Puluhan Juta untuk Melubangi Es di Siberia

Jakarta, CNN Indonesia -- Di saat musim dingin yang menggigit datang di Siberia dan Sungai Lena membeku, para pekerja di galangan kapal Yakutsk bersiap untuk tugas yang melelahkan tetapi penting: 'vymorozka'.

Karena musim panas di Siberia sangat singkat, perbaikan kapal harus dilakukan selama musim dingin, ketika sungai membeku dan kapal-kapal terjepit es di sungai yang mengalir sepanjang 4.000 km itu.

Vymorozka, yang diterjemahkan sebagai 'membeku', adalah proses memotong es di sekitar lambung kapal dengan gergaji mesin, kapak dan palu, demi memperlihatkan area yang membutuhkan perbaikan, yang biasanya berada di bawah garis air.

Ini adalah praktik unik di Siberia, dan telah berlangsung sejak lama.

Vymorozka sangat sulit dan melelahkan; pekerja harus merasakan suhu serendah -50 Celcius selama bekerja.

Pekerjaan itu mungkin tampak brutal, tetapi membutuhkan akurasi dan kesabaran operasi. Semakin dingin es, semakin baik hasilnya.

"Desember dan November masih terbilang hangat. Pembekuan terjadi secara perlahan," kata Alexander Azarov, kepala pangkalan operasi teknis di Galangan Kapal Sungai Lena.

Karena es biasanya membeku setebal 50 cm, bagian bawah lambung kapal masih dalam air.

Para pekerja harus membolongi es hingga ketebalan yang tepat, sekitar 20 cm, untuk membiarkan udara dingin membekukan air di bawahnya dan memungkinkan mereka untuk menggali lebih dalam lagi.

Jika mereka melakukan kesalahan penggalian dan air naik ke atas, pekerjaan akan sia-sia.

Pada musim ramai, sekitar pertengahan Januari, sebanyak 30 orang pekerja melakukan vymorozka di Yakutsk, menghasilkan pendapatan hingga 400 ribu rubel (sekitar Rp85 juta) per musim, jauh di atas upah rata-rata Rusia.

Dalam satu musim dingin, seorang pekerja yang berpengalaman dapat melakukan vymorozka untuk empat kapal.

Bahkan kapal yang tidak membutuhkan perbaikan dibekukan, sehingga ketika musim semi tiba, es mencair secara merata, mencegah kerusakan pada lambung kapal.

[Gambas:Video CNN]
(ard)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Dibayar Puluhan Juta untuk Melubangi Es di Siberia : http://bit.ly/2SU3h7x

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Dibayar Puluhan Juta untuk Melubangi Es di Siberia"

Post a Comment

Powered by Blogger.