Search

Rentang Koleksi Busana Syar'i, dari Formal hingga Olahraga

Jakarta, CNN Indonesia -- Busana muslim yang sesuai ajaran agama Islam atau dikenal dengan syar'i kini berkembang menjadi tampil lebih modis.

Hal itu tampak dari suguhan terbaru dari tiga desainer kakak beradik Siriz Tentani, Senaz Nasansia dan Sansa Enandera, yang berada di bawah label si.se.sa. Dalam peragaan busananya, mereka mengusung koleksi busana syar'i yang merentang dari pakaian siap pakai, olahraga, gaun malam, hingga gaun pernikahan.

Tiga desainer yang merupakan putri dari perancang senior Merry Pramono itu memamerkan koleksi tersebut dalam peragaan bertajuk The Khadeeja di Ballroom Fairmont Hotel, Jakarta, Rabu (18/4). Ini merupakan gelaran tahunan yang ketiga dari si.se.sa. Dua edisi sebelumnya mengangkat tema Syar'i for Urban dan Kluargi.


Berbeda dengan seri terdahulu, The Khadeeja memiliki beragam koleksi busana syar'i untuk berbagai kegiatan para perempuan masa kini.

Sesuai namanya, koleksi ini terinspirasi dari istri Nabi Muhammad SAW, Khadijah, sosok yang saleh, mandiri, bermartabat, dan aktif baik sebagai istri, ibu atau seorang pengusaha.

"Kalau dulu ada sosok Khadijah, sekarang ibu jaman modern juga banyak kegiatan tapi tetap ingin memakai baju syar'i. Oleh karena itu, ini pertama kali kami mengeluarkan pakaian formal untuk ke kantor dan juga untuk olahraga," kata Sansa yang juga merupakan Creative Director dari si.se.sa saat konferensi pers.

The Khadeeja menampilkan 75 set koleksi busana syar'i teranyar dengan gaya khas yang longgar dan berlapis-lapis, walaupun siluet busana terasa terbatas.

Rentang Koleksi Busana Syar'i, dari Formal hingga OlahragaFoto: CNN Indonesia/Andry Novelino

Busana syar'i memang mengharuskan pakaian perempuan menurup aurat dengan longgar, tidak transparan, menutupi bagian dada, dan tidak menggunakan celana. Pakaian syar'i itu biasanya terdiri dari terusan panjang dan khimar atau kerudung panjang.

Rangkaian pertama dari show The Khadeeja merupakan koleksi Blue Label atau busana siap pakai dengan gaya kasual. Delapan busana terusan panjang itu dirancang dengan gaya yang sporty dalam bahan rayon, katun dan rajut dengan berbagai pilihan warna. Imbuhan garis-garis dibagian lengan, ujung kerudung serta bagian samping dengan warna kontras semakin mempertegas kesan kasual.

Jaket bomber yang diubah menjadi jaket panjang dan dipadukan dengan terusan lurus dan khimar bergaya ponco merupakan salah satu koleksu dari Blue Label The Khadeeja. Blue label merupakan tingkatan label di si.se.sa yang dijual dengan harga di bawah Rp1 juta.

Rangkaian berikutnya menampilkan Orange Label dengan 16 koleksi gaya. Busana olahraga masuk dalam rangkaian ini. Pakaian terusan yang sederhana berbahan kaos tebal dan emblem besar menjadi ciri khas koleksi ini. Salah satu tampilan di koleksi ini, adalah jersey basket yang dimodifikasi dengan terusan panjang berwarna oranye terang.

Rentang Koleksi Busana Syar'i, dari Formal hingga OlahragaFoto: CNN Indonesia/Andry Novelino

Selain busana olahraga, label oranye ini juga mengeluarkan busana modis yang dipadukan dengan brokat, crepe dan sifon melalui teknik laser cut, print, dan bordir. Buturan keistal Swarovski juga menyebar di busana syar'i itu.

Bagian koleksi busana formal kantoran menghadirkan pilihan busana dengan jaket panjang atau jaket ponco yang dikenakan dengan twill tipis. Detail di bagian kancing, lengan dan bawahan terusan memberikan kesan formal untuk koleksi busana baru ini.

Rangkaian berikutnyae tampil violet label atau label yang paling mewah dari keluaran si.se.sa. Koleksi ini menyuguhkan 24 set busana eksklusif dengan banyak menggunakan taburan Swarovski. Elemen lain seperti payet, bordir serta penggunaan tule juga jadi ciri khas gaun syar'i ini. Gaun-gaun panjang yang elegan untuk gaun malam mendominasi bagian ini.

Sebagai gong, hadir busana pengantin syar'i dengan model yang kembang dan berlapis dilengkapi ekor yang panjang.

Rentang Koleksi Busana Syar'i, dari Formal hingga OlahragaFoto: CNN Indonesia/Andry Novelino

Di rangkaian penutup, hadir busana kembar ibu dan anak dari label ti.te.ta, lini kedua si.se.sa untuk anak-anak. Busana serasi ini mengedepankan motif printing bunga-bunga mulai dari kenanga, kembang sepatu, bugenvil, sedap malam, teratai hingga kantil. Rangkaian ini dimeriahkan oleh para selebriti seperti Adelia Pasha, Annisa Trihapsari dan Sonya Fatmala beserta anak mereka. (rah)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Rentang Koleksi Busana Syar'i, dari Formal hingga Olahraga : https://ift.tt/2HbNesx

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Rentang Koleksi Busana Syar'i, dari Formal hingga Olahraga"

Post a Comment

Powered by Blogger.