Search

Borgol 'Seks' Berlapis Perak Dijual Seharga Rp883 Juta

Jakarta, CNN Indonesia -- 'Demam' membuat berbagai benda aneh tengah menjangkiti label fesyen ternama dunia.

Beberapa waktu lalu Prada sempat menjual klip kertas sederhana dengan harga mahal. Sedangkan Hermes sempat menjual batu penahan kertas.

Kali ini giliran Gucci yang menjual borgol dengan harga yang mahal. Tak dimungkiri kalau berbagai barang second Gucci saja harganya masih mahal.


Borgol mirip borgol polisi ini dibanderol dengan harga US$65 ribu (Rp883 juta).

[Gambas:Instagram]

"Sepasang borgol perak berat yang langka, tanpa lubang kunci namun sebuah tombol untuk membuka," tulis penjelasan soal borgol tersebut, dikutip dari Metro.

Menurut koran dan majalah di seluruh dunia, ada alasan di balik harga mahal ini. Borgol ini diklaim dibuat dan dipajang di etalase Gucci secara tak sengaja di hari yang sama saat Patricia Gucci dihukum karena pembunuhan pada 1998.

Selain itu, borgol dengan tambahan logo Gucci di bagian tengahnya ini juga dihargai mahal karena dijual bersama dengan kantong borgol anti debu dan didesain oleh Tom Ford.

Hanya saja borgol dengan dunia fesyen memang punya satu benang merah. Di dunia fesyen, borgol ini diperuntukkan sebagai bagian dari peralatan seks bersama dengan g-strings dan lainnya.

(chs)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Borgol 'Seks' Berlapis Perak Dijual Seharga Rp883 Juta : http://ift.tt/2j5JjDk

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Borgol 'Seks' Berlapis Perak Dijual Seharga Rp883 Juta"

Post a Comment

Powered by Blogger.