Search

11 Hotel 'Instagram-able' di Dunia Versi Instagram

Jakarta, CNN Indonesia -- Selain lokasi dan fasilitas, saat ini semakin banyak hotel yang mempercantik dekorasi bangunannya agar tampak fotogenik dalam foto atau video yang diunggah tamunya ke media sosial.

Banyaknya unggahan dokumentasi mengenai dekorasi hotel membuat perusahaan aplikasi media sosial Instagram akhirnya merilis daftar 11 Hotel Populer di Dunia tahun ini, seperti yang dilansir dari Travel and Leisure. 

Beberapa hotel yang masuk dalam daftar tersebut ialah Bellagio, The Venetian, MGM Grand, The Cosmopolitan, Wynn, Caesar’s Palace, dan Paris Las Vegas Hotel & Casino.

Selain hotel-hotel di Las Vegas, Instagram juga memasukkan nama hotel yang berada di Dubai dan Singapura, yakni Atlantis The Palm dan Marina Bay Sands.

Hotel-hotel yang masuk dalam daftar tersebut sebagian besar berbintang lima dan menyajikan pemandangan sekeliling dari restoran dan bar di atas atapnya (rooftop).

Ada juga hotel yang menyajikan kemewahan mulai dari lobi sampai kamar tamunya.

Berikut ini ialah daftar lengkap 11 Hotel Populer di Dunia versi Instagram tahun ini:

1. Marina Bay Sands Singapura

2. Bellagio Las Vegas

3. The Venetian Las Vegas

[Gambas:Instagram]

4. Atlantis The Palm Dubai

5. MGM Grand Las Vegas

[Gambas:Instagram]

6. The Cosmopolitan of Las Vegas

7. Wynn Las Vegas

8. Caesars Palace Hotel & Casino

[Gambas:Instagram]

9. Fontainebleau Miami Beach

10. Paris Las Vegas Hotel & Casino

11. Ushuaïa Ibiza Beach Hotel

(ard)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan 11 Hotel 'Instagram-able' di Dunia Versi Instagram : http://ift.tt/2irNFb8

Bagikan Berita Ini

0 Response to "11 Hotel 'Instagram-able' di Dunia Versi Instagram"

Post a Comment

Powered by Blogger.