Bagi yang gemar mengunjungi objek wisata alam, berikut ini beberapa tempat yang bakal memberi "vitamin mata":
1. Danau Hillier, AustraliaKawasan perairan biasanya terlihat biru dalam peta. Namun tidak dengan Danau Hillier, yang memiliki danau berair biru dan merah muda.
Berada di Middle Island, Australia Barat, fenomena alam berupa danau dua warna di Danau Hillier bisa dilihat dari atas bukit di sebelahnya atau dari atas helikopter.
Warna merah muda di danau ini berasal dari spesies alga Dunaliella salina dan bakteri halobacteria.
![]() |
2. Danau Tiga Warna di Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Sulawesi Utara
Jika Australia ada danau dua warna, Indonesia punya danau tiga warna, tepatnya di puncak Gunung Kelimutu, Flores, NTT.
Warna utama dalam danau ini ialah merah, biru, dan putih. Namun warnanya bakal berubah setiap tahun, tercatat sampai 44 kali.
Masyarakat setempat percaya kalau saat danau berubah warna mereka harus memberika sesajen untuk menghormati leluhur yang telah tiada.
![]() |
Selain di kawah Gunung Kelimutu, penampakan danau yang sama juga terlihat di Tomohon, Sulawesi Utara.
Bernama Danau Linow, warna utama pada danau ini ialah hijau, kuning dan cokelat.
3. Painted Desert, Arizona
Gurun pasir tak melulu menyajikan pemandangan panas nan gerah. Di Painted Dessert, Arizona, Amerika Serikat (AS), pemandangan gurun pasirnya justru cantik bak lukisan.
Dari kejauhan tebingnya tersirat warna ungu, oranye, merah, abu-abu dan merah muda. Warna tersebut bakal berubah-ubah seiring cahaya matahari menyinari.
![]() |
4. Fly Geyser, Nevada
Di tengah penggalian kawasan Washoe County, Nevada, untuk mencari sumber panas bumi pada tahun 1964, para insinyur tak sengaja mengebor area yang kaya mineral.
Cipratan mineral setinggi lima meter itu akhirnya membentuk geyser dengan aneka warna.
![]() |
5. Tanah 7 Warna Chamarel, Mauritius
Ada sebuah lahan kosong di kawasan Chamarel, Mauritius, yang memiliki tujuh warna.
Lahan kosong itu berasal dari letusan gunung sehingga permukaannya naik setinggi 283 meter dari bawah laut.
Bukan cuma menjadi lahan baru, campuran lahar dan mineral dari letusan tersebut juga mengakibatkan tanah di sini memiliki tujuh warna.
![]() |
6. Zhangye Danxia, China
Disebut sebagai Gunung Pelangi, tebing berwarna-warni ini berlokasi di Taman Geologi Zhangye Danxia.
Warna-warni pada permukaan gunung ini berasal dari kandungan timah dan mineral lain yang mengendap dalam bebatuan lalu mengalami erosi.
![]() |
7. Kellaba Maja, NTT
Kawasan NTT sepertinya menyimpang banyak objek wisata alam berwarna-warni. Setelah danau, ada bukit berwarna-warni di sini, tepatnya di Kellaba Maja, Kabupaten Sabu Raijua.
Indonesia boleh berbangga karena tebing berwarna di sini terhitung hanya ada dua di dunia, satunya di Zhangye Danxia.
Bagi yang belum sempat datang ke China, tak ada salahnya berkunjung ke bukit ini.
(ard)
Baca Kelanjutan 7 Objek Wisata Alam untuk 'Vitamin Mata' : https://ift.tt/2RMmBjPBagikan Berita Ini
0 Response to "7 Objek Wisata Alam untuk 'Vitamin Mata'"
Post a Comment