Search

Perhatian dan 'Kode Cinta' Iriana Kepada Jokowi

Jakarta, CNN Indonesia -- Momen menarik terjadi antara Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Jokowi dalam acara #JamMainKita untuk memeringati Hari Pendidikan Nasional di Halaman Istana Merdeka, Jumat (4/5) sore. Kemesraan keduanya sempat telihat di sela-sela acara.

Hal itu bermula ketika Jokowi dan Iriana sedang memperhatikan Seto Mulyadi atau Kak Seto bermain kuda lumping. Tetapi, sesuatu sepertinya menarik perhatian Iriana. Ibu Negara beberapa kali tertangkap kamera memerhatikan rambut sambil mengibas-ngibaskan tangan di atas bagian belakang kepala Presiden.

Iriana ternyata merapikan rambut Jokowi yang sedikit berantakan. Di hadapan ratusan anak-anak sekolah dasar dan para pendamping, Iriana langsung mengelus rambut Presiden supaya rapi kembali. Jokowi juga langsung merapikan rambutnya sendiri. Iriana tetap memperhatikannya hingga akhirnya ia kembali fokus ke acara.


Ini bukan kali pertama Iriana memperhatikan penampilan terutama rambut Jokowi. Dalam kunjungan kerja tahun lalu, ia bahkan beberapa kali mengirimkan surat melalui protokol dan Paspampres guna memberi tahu Jokowi perihal rambut depannya terbelah.

Mantan Wali Kota Solo ini beberapa kali mengabaikannya hingga Iriana memberikan surat dalam ukuran yang besar.

Kode-kode juga diberikan Iriana kepada Jokowi tadi. Awalnya, Jokowi bertanya kepada anak-anak SD di sana jika mengetahui nama menteri kesehatan.

Tak ada anak-anak di hadapan Jokowi yang menunjuk tangan untuk menjawab. Sementara itu, anak SD asal Agats, Papua yang duduk persis di samping Iriana mengetahuinya dan mengangkat tangan. Tapi sayang, Presiden tak melihat itu. Iriana dengan semangat membantu anak itu supaya bisa dilihat Jokowi dan dipersilakan maju serta menjawab pertanyaan.

Perhatian Hingga Otok-otok, Kode Cinta Iriana Kepada JokowiFoto: CNN Indonesia/Christie Stefanie

Iriana ternyata tak memanggil langsung suaminya itu. Tangan kirinya memegang tangan anak, sementara tangan kanannya memutarkan otok-otok bambu sebagai kode kepada Jokowi.

Presiden Jokowi ternyata tak melihat kode itu hingga akhirnya Kak Seto melihatnya, menghampiri, dan memberikan pengeras suara kepada anak itu.

Sang anak berhasil menyebutkan nama Menteri Kesehatan Nila Moeloek. Iriana terlihat bersemangat ketika mendengarnya. Ia kembali memainkan otok-otok bahkan sambil di angkat melewati kepalanya. (rah/rah)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Perhatian dan 'Kode Cinta' Iriana Kepada Jokowi : https://ift.tt/2HNWXcZ

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Perhatian dan 'Kode Cinta' Iriana Kepada Jokowi"

Post a Comment

Powered by Blogger.