Frekuensi yang baik
Berdasarkan sebuah riset dari peneliti Universitas Harvard, pria yang masturbasi sebanyak 21 kali atau lebih dalam sebulan dapat mengurangi risiko terkena kanker prostat hingga 33 persen, seperti dilansir dari Huffington Post.
Peneliti melakukan survei terhadap 31.925 pria soal berapa kali mereka melakukan masturbasi. Studi ini ternyata memakan waktu yang lama karena harus menelusuri kebiasaan partisipan selama 18 tahun.
Selain meneliti berapa kali mereka bermasturbasi, mereka juga meneliti pria yang terkena kanker prostat selama proses studi. Ada tiga poin utama selama penelitian dijalankan yakni, setahun sebelum kuesioner didistribusikan, kemudian memasuki usia 20-an dan dibagikan lagi saat masuk usia 40-an.
Kesimpulannya, semakin sering masturbasi maka semakin rendah risiko terkena kanker prostat.
Meskipun ada hasil positif dalam studi ini dan juga riset lain yang sudah ada, para ahli masih belum benar-benar yakin mengapa orgasme adalah kunci untuk tubuh lebih sehat.
Banyak dokter, termasuk psikoterapis dan konselor seksualitas, Ian Kerner di New York City meyakini ejakulasi dapat mengeluarkan racun dan bakteri, yang bisa bersarang pada prostat.
Namun, Kerner memberikan catatan, masturbasi bukan jalan satu-satunya untuk mencapai hal ini.
"Tak ada perbedaan ejakusi yang terjadi lewat masturbasi atau dengan pasangan. Jadi berhubungan intim sebagai prioritas juga membantu," katanya dikutip dari Huffington Post, Kamis (13/7).
Relaksasi & Nutrisi
Selain mengurangi risiko kanker prostat, menurut Kerner masturbasi juga memberikan kesempatan pria untuk mengalami kesenangan dan relaksasi. Masturbasi, juga seperti mesin pengalihan yang menyehatkan dari rasa cemas.
Kerner juga merekomendasikan asupan makanan bergizi seperti menambah asupan Omega-3 yang biasa terdapat pada ikan.
"Konsumsi makanan berwarna merah seperti tomat yang kaya akan likopen, juga produk berbahan dasar kedelai yang mengandung isoflavon," tutupnya.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Studi: Pria Sebaiknya Masturbasi 21 Kali dalam Sebulan"
Post a Comment