Ada banyak sajian khas yang unik terlepas dari ketupat dan opor ayam. Berikut ragam sajian unik yang menjadi suguhan saat Lebaran di sejumlah daerah, dirangkum dari berbagai sumber.
Jambi
Lemang merupakan makanan tradisional yang selalu dinanti saat Idul Fitri, terutama bagi masyarakat Provinsi Jambi dan sekitarnya.
Makanan tradisional berbahan baku beras ketan yang dimasak dengan cara dibakar ini telah menjadi panganan wajib di hari raya bagi masyarakat di daerah itu.
Sekalipun lemang bukan masakan tradisional khas Jambi, tapi dikutip dari Antara, panganan tersebut sudah sangat familiar bagi masyarakat di daerah itu.
Umumnya, lemang dimasak menggunakan media bambu. Bambunya pun bambu pilihan yang tidak boleh terlalu tebal agar proses memasak lemang tidak lama dan matang merata.
Proses pembuatan makanan berbahan dasar beras ketan (lemang bambu) di kawasan Kramat Raya, Senen, Jakarta. (CNN Indonesia/Adhi Wicaksono)
|
Banjar
Saat perayaan Lebaran, soto telah menjadi salah satu menu yang kerap disuguhkan di daerah Banjar. Dengan kekhasannya, Soto Banjar biasanya berisi daging ayam suwir, sohun, telur rebus, perkedel, taburan bawang serta seledri.
Kuahnya yang bening dan segar karena perasan jeruk nipis seolah jadi penyeimbang di antara makanan Lebaran yang kebanyakan bersantan.
Betawi
Masyarakat asli Jakarta atau Betawi biasanya punya lauk pendamping sendiri untuk dinikmati bersama ketupat sayur, semur daging.
Semur biasanya tidak hanya dengan bahan daging, tapi juga bisa dengan ayam, tahu, tempe, hingga telur. Hanya saja, semur daging sapi yang menjadi favorit saat momen Lebaran.
Madura
Cukup berbeda dengan beberapa daerah lainnya, Madura memilih salah satu sajian khas yang disuguhkan saat Lebaran berupa masakan yang dibuat dari ikan.
Potongan ikan tenggiri yang digoreng, kemudian dimasak dengan kuah santan. Selain itu, ikan dipadukan dengan sejumlah bumbu khas seperti jintan, kencur, dan terasi. Tak lupa, irisan cabai dan belimbing wuluh untuk menambah rasa lebih segar.
Masyarakat Madura kerap mengenal menu ini dengan sebutan Kella Pate. (agn/end)
Baca Kelanjutan Ragam Sajian Khas Lebaran dari Berbagai Daerah di Indonesia : http://bit.ly/2wI1eH0Bagikan Berita Ini
0 Response to "Ragam Sajian Khas Lebaran dari Berbagai Daerah di Indonesia"
Post a Comment