Keluarga kerajaan diperbolehkan menumpang pesawat terbang komersil untuk bepergian yang bukan tugas negara.
Jadi jangan heran kalau nantinya melihat Pangeran Harry atau Meghan Markle berada satu pesawat dengan kita.
Namun beda halnya dengan kunjungan resmi. Anggota kerajaan yang akan melancong atas perjalanan ini wajib naik pesawat pribadi.
Dikutip dari The Points Guy pada Minggu (9/6), Ratu Elizabeth selalu menyewa pesawat dari maskapai British Airways untuk kunjungan resmi.
Pesawat yang digunakan bertipe Airbus A330 yang dioperasikan oleh Royal Air Force. Selain ratu, jenis pesawat ini juga digunakan oleh pejabat pemerintahan Inggris.
Selain pesawat pribadi, Ratu Elizabeth juga dipersilakan naik kereta pribadi.
"Di usianya yang sekarang (93 tahun) Ratu Elizabeth lebih sering naik kereta pribadi," kata pengamat Kerajaan Inggris, Robert Jobson, seperti yang dikutip dari The Express.
Sebagai Ratu Inggris, ia juga tak perlu mengantongi paspor untuk bepergian ke luar negeri.
Pasalnya, namanya tertera dalam lembar pengesahan setiap paspor Inggris.
[Gambas:Video CNN]
(ard)
Baca Kelanjutan Aturan Melancong Sang Ratu Inggris : http://bit.ly/2wGe0G3Bagikan Berita Ini
0 Response to "Aturan Melancong Sang Ratu Inggris"
Post a Comment