Search

Chicago Disebut Kota Terseru, Paris Kota 'Bercinta'

Jakarta, CNN Indonesia -- Kota Chicago di Amerika Serikat (AS) terpilih sebagai kota paling seru se-dunia versi situs rekomendasi wisata, Time Out, pada tahun ini.

Time Out bekerjasama dengan Tapestry Research melakukan survei terhadap 15 ribu orang di belahan dunia sepanjang tahun lalu untuk merilis daftar berisi 32 kota tersebut.

Chicago, yang juga disebut Kota Berangin, dianggap memiliki nilai terbaik dalam tujuh faktor, antara lain ragam kuliner, atraksi wisata, terjangkaunya biaya hidup, kemudahan akses transportasi, serta kebahagiaan penduduknya.

“Ada banyak hal seru yang bisa dilakukan di Chicago, mulai dari kuliner sampai festival. Biaya hidup di sana juga terjangkau dan mempengaruhi kebahagiaan penduduknya,” tulis Time Out dalam keterangan resminya.

Berada di peringkat ke-dua sampai ke-lima ialah kota Porto (Portugal), New York, Melbourne, dan London.

Kota-kota yang selama ini masuk dalam daftar terbaik se-dunia, seperti Berlin dan Tokyo, masing-masing berada di peringkat ke-18 dan ke-19.

Sayangnya, Jakarta dan Bali tak masuk dalam daftar tersebut.

[Gambas:Instagram]

Selain mendata tingkat keseruan terhadap 32 kota, Time Out juga mendapat data mengenai keunikan-keunikan yang dimiliki kota lainnya.

Penduduk kota Paris, yang kotanya berada di peringkat ke-14, disebut memiliki aktivitas seks paling tinggi diantara kota lainnya.

Sama dengan Paris, Porto dan Melbourne juga disebut sebagai kota terbaik untuk mencari teman dan cinta.

Dua kota AS yang lain, New York (ke-3) dan Washington DC (ke-23), disebut kota yang penduduknya paling stres dalam hal pekerjaan dan cinta. Dubai (ke-29) juga mendapat hasil survey yang kurang lebih sama.

Tel Aviv (ke-12) dan Kota Meksiko (ke-15) dianggap sebagai kota yang paling menyenangkan dalam hal kongko, karena ada banyak keseruan di sana.

[Gambas:Instagram]

Chicago telah dikunjungi oleh 55,2 juta turis sepanjang tahun lalu, atau naik sebanyak 2,5 persen dari jumlah tahun sebelumnya, yakni 53,8 juta turis.

Tingkat keterisian hotelnya juga ikut naik, yakni sebanyak 3,3 persen dibanding tahun lalu. Kenaikan paling signifikan terjadi selama musim turis di sana, yakni Juni sampai September.

Mengetahui kotanya dikunjungi banyak turis, pemerintah kota Chicago menggelar banyak festival sepanjang tahunnya.

Untuk kuliner, ada festival BBQ bertajuk Windy City Smokeout pada Juli dan festival seafood pada September yang bertajuk Great American Lobster Fest.

Sedangkan untuk musik, ada Chicago Blues Festival pada Juni, Pitchfork Music Festival pada Juli, serta Chicago Jazz Festival dan Lollapalooza pada Agustus.

(ard)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Chicago Disebut Kota Terseru, Paris Kota 'Bercinta' : http://ift.tt/2EroyM5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Chicago Disebut Kota Terseru, Paris Kota 'Bercinta'"

Post a Comment

Powered by Blogger.